Hello everyone!
Masih dalam edisi #SenangLiburan saya mau membagikan cerita kemana saja tempat wisata yang saya tuju selama di Singapura.
Setelah check-in di THE POD, saya beserta rombongan QM diajak melihat Sands Skypark Observation Deck yang berada di level 57.
Kira-kira seperti apa OBSERVATION DECK tersebut? Let’s check it out!
Saat melewati pintu level 57, kita akan digiring untuk difoto yang ternyata pada saat pulang, foto tersebut dapat kita beli dengan harga yang menurut saya cukup mahal, sebesar SGD30 🙂
Begitu keluar ke OBSERVATION DECK, kamu akan disambut dengan lantai kayu yang bersih! Singapura tuh emang juaranya deh kalo soal bersih…. jadi banyak pengunjung yang duduk duduk di lantai kayu ini sambil bengong, menanti jodoh *eh
Nah, ngapain aja di SANDS SKYPARK OBSERVATION DECK? Tentunya FOTO-FOTO dong!
Selain kamu bisa menikmati melihat Singapura dari atas, kamu juga harus memanfaatkan semua spot yang ada di sini untuk foto-foto!
Dengan kondisi pencahayaan yang alami sealami-alaminya dan cenderung kena panas matahari, foto kamu akan keliatan kece banget kayak foto saya yang mirip disas di bawah ini 🙂

Photo credit: FDW
Karena tempatnya kece dan anginnya bertiup kencang, maksimalkan properti yang kamu punya seperti syal atau selendang untuk berfoto!
OBSERVATION DECK ini juga menyediakan toko souvenir dan diatasnya adalah CE LA VIE Restaurants and Skybar.
Kabarnya, kalau kamu masuk melalui Skybar dan mampu menahan malu kalau ditegur tidak membeli minuman yang harganya bisa mencapai SGD285, kamu bisa menikmati OBSERVATION DECK secara gratis!
Waktu paling pas untuk ke OBSERVATION DECK adalah pada sore hari karena matahari udah ga begitu menyengat tapi kita masih mendapatkan pencahayaan yang cukup untuk berfoto.
Selamat berkunjung ya!
SANDS SKYPARK OBSERVATION DECK
Tiket: Dewasa SGD23, Anak (2th-12th, dibawah 2 tahun FREE) SGD17, Orangtua (>65th) SGD20
Jam operasional: Senin-Kamis 09:30-22.00, Jumat-Minggu 09:30-23:00
pemandangannya kece badai yaa dari atas situ….
LikeLike
iya mbak Shin, keren banget ya negara tetangga ini…. merindu minimal Jakarta deh bisa kayak begitu juga 🙂
LikeLike
Pingback: Singapore RIVER CRUISE | Live Well. Love Much. Laugh Often
Pingback: Makansutra, Gluttons Bay | Live Well. Love Much. Laugh Often